WahanaNews-Bogor | Dinas Perumahan dan Pemukiman (Disperumkin) Kota Bogor menggelar sayembara desain gerbang Kota Bogor.
Ada tiga lokasi desain gerbang Kota Bogor yang disayembarakan, yaitu di Jalan Raya Tajur, Jalan Sholeh Iskandar dan Jalan Raya Ciluar.
Baca Juga:
Menjadi Pemimpin yang Berdampak dan Berpengaruh di Era Digital
Kepala Bidang Pengelolaan Keanekaragaman Hayati Disperumkin Kota Irfan Zacky Faizal mengatakan, Disperumkin menyelenggarakan sayembara ini tujuan utamanya untuk memberikan ciri khas pintu masuk Kota Bogor.
“Desain gerbang Kota Bogor ini ada tiga lokasi, di bagian Timur itu perbatasan Tajur-Ciawi, di Barat perbatasan Kayumanis, dan Utara perbatasan Ciluar,” ucap Irfan, Senin (12/9/2022).
Irfan mengungkapkan, bahwa sayembara ini terbuka untuk umum, baik pelajar, mahasiswa maupun profesional. Namun peserta merupakan tim atau kelompok dengan jumlah personil minimal dua orang.
Baca Juga:
Perdana, PLN Operasikan SPKLU Khusus Angkot Listrik
Pendaftaran peserta mulai dibuka 12 sampai 19 September 2022 dengan pengumpulan karya desain pada 11 Oktober 2022. Sementara pengumuman pemenang pada 25 Oktober 2022.
Adapun formulir pendaftaran dapat diunduh di bit.ly/3eux26M dan disperumkim.kotabogor.go.id. Atau pendaftar bisa mengambil ke kantor Disperumkim Kota Bogor, Jalan Pengadilan, Kelurahan Pabaton, Kecamatan Bogor Tengah.
“Untuk informasi lebih lanjut bisa menghubungi 081280235639 atau akun instagram pertamanan kota bogor,” katanya.