BOGOR.WAHANANEWS.CO — Polisi menangkap preman berkedok kuli panggul yang memalak sopir angkutan barang di Pasar Bogor, Kota Bogor. Pelaku memalak sopir hingga Rp500 ribu sebagai bayaran menurunkan barang dari mobil.
"Betul (pelaku pemalakan ditangkap), pelaku satu orang atas nama AD (47)," kata Kapolsek Bogor Tengah Kompol Agustinus Manurung, dikutip Minggu (23/3/2025).
Baca Juga:
Sopir Taksi Online Lecehkan Wanita Disabilitas di Tebet
Agustinus mengatakan, AD merupakan kuli panggul di Pasar Bogor dan meminta paksa uang Rp500 ribu kepada sopir. Padahal biasanya, sopir hanya membayar Rp15 ribu sebagai upah menurunkan barang.
"Kuli panggul biasanya (dibayar) Rp15 ribu, standar kuli bongkar segitu (Rp15 ribu). Pengakuannya nggak pernah minta tidak sesuai standar buruh panggul, karena mau Lebaran saja," kata Agustinus.
Agustinus mengatakan, pelaku ditangkap di area Pasar Bogor. Penangkapan dilakukan setelah polisi mendapat aduan melalui aplikasi perpesanan WhatsApp pada sabtu (22/3) siang.
Baca Juga:
Jadi Tersangka, Sopir Truk Maut di Simalungun Positif Konsumsi Narkoba
"Telah mengamankan seorang laki-laki yang dilaporkan melalui WhatsApp pengaduan Polsek Bogor Tengah bahwa bahwa ada sopir yang akan menurunkan barang dan diminta uang Rp500 ribu," kata Agustinus.
"Pelaku masih diamankan, kita juga cari orang yang melapor melalui WhatsApp," imbuhnya.
[Redaktur: Mega Puspita]